Police Goes To School, Satlantas Polres Konawe Edukasi Tertib Berlalulintas Kepada Pelajar

  • Whatsapp
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Baubau, Alimudin (kiri). Foto: Ist
banner 468x60

KONAWE, SULTRAKU.COM – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe melaksanakan Police Goes To School dengan menyambangi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Wawotobi, Rabu (25/5/2022).

Kasat Lantas Polres Konawe, Iptu Ridwan mengatakan, kegiatan tersebut rutin dilakukan di sekolah-sekolah yang berada di wilayah hukum Polres Konawe.

Bacaan Lainnya

Dengan tujuan untuk memberitahukan kepada pelajar untuk selalu menggunakan helm pengaman sesuai standar SNI serta tertib berlalu lintas.

“Ini merupakan giat rutin Satlantas Polres Konawe, mengedukasi pelajar kita tentang tertib lalu lintas dan memakai helm SNI,” kata Iptu Ridwan, Rabu (25/5/2022).

Ia menambahkan, dalam sosialisasi tersebut juga diingatkan agar pelajar di bawah umur dan belum memiliki SIM tidak membawa sepeda motor dan selalu menggunakan helm saat berkendaraan motor.

Hal itu dilakukan untuk mencegah kasus kecelakaan lalu lintas terhadap anak-anak di bawah umur.

“Kami berharap dengan kegiatan ini, para pelajar faham serta mengerti tentang tertib berlalu lintas dan juga memberikan rasa aman kepada masyarakat dengan kehadiran polisi,” jelas mantan Kasat Narkoba Polresta Kendari itu.

Tempat terpisah, Kepala Sekolah SMA 1 Negeri Wawotobi, Sahrun menuturkan, pihaknya sangat terbantu dengan kegiatan yang dilakukan oleh Satlantas Polres Konawe supaya anak-anak lebih paham tentang tertib berlalu lintas.

“Kami sangat terbantu, apalagi ini masalah keselamatan anak-anak kita,” ungkapnya.

Sahrun pun berharap agar kegiatan tersebut terus dilakukan Satlantas Polres Konawe dalam mengedukasi dan memberikan rasa aman bagi para pelajar.

“Semoga kerjasama antar pihak sekolah dan kepolisian tetap terjaga dan berjalan baik,” pungkasnya.

Penulis: Aris Syam
Editor: Haerani Hambali

Kutipan
Kegiatan tersebut rutin dilakukan di sekolah-sekolah yang berada di wilayah hukum Polres Konawe

banner 300x600

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *