WAKATOBI, SULTRAKU.COM – Mewujudkan tali silaturahmi di pulau Kapota Kabupaten Wakatobi, mahasiswa IAIN Kendari gelar kegiatan lomba adzan dan hafal Al-quran bertempat di Masjid Raya Kapota.
Kegiatan ini dengan tema “mempererat ukhuwuh islamiah dalam rangka kegiatan keagamaan” yang bertujuan agar masyarakat di 5 daerah Kapota Raya, antara lain Desa Kapota, Desa Kabita, Desa Kabita Togo, Desa Kapota Utara dan Desa Kolo dapat senantiasa menjaga persaudaraan setiap muslim.
Dimana ketika ukhuwah islamiyah tidak terjaga maka akan mudah mayarakat diadu domba, akan mudah masyarakat menangkap hasutan-hasutan yang kurang bermanfaat dari luar serta menimbulkan fitnah satu sama lain.
Maka dengan adanya kegiatan ini, umat Islam khususnya di daerah Kapota Raya tidak hanya menjaga perasaudraan setiap muslim tetapi juga dapat bersatu menjaga keamanan dan kenyamanan Kapota Raya. Hal ini juga merupakan anjuran ayat suci Al-qur’an yakni QS. Al Hujurat ayat 10
Allah S.W.T berfirman :
اِنَّمَا الْمُؤْمِنُوْنَ اِخْوَةٌ فَاَصْلِحُوْا بَيْنَ اَخَوَيْكُمْ وَاتَّقُوا اللّٰهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُوْنَ
Artinya :
Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah bersaudara karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu dan bertaqwalah kepada Allah supaya kamu mendapat rahmat. (QS. Al Hujurat ayat 10).
Imam Al-ghazali juga menerangkan bahwa: “Ukhuwah itu bukan pada indahnya pertemuan, tapi pada ingatan seseorang terhadap saudaranya di dalam doanya.”
Menurut Irwansyah (22), selaku ketua panitia mengatakan dengan terselenggaranya kegiatan tersebut diharapkan agar masyarakat Sekapota Raya lebih mengedepankan budaya islami
“Masyarakat Kapota Raya selalu menjalin ukhuwah dan mempererat tali silaturhmi, agar tali persaudaraan antar sesama muslim Kapota Raya tetap terjaga dengan baik,” ungkapnya, Rabu (27/7/2022).
Dia melanjutkan, nilai ukhuwah islamiyah ini memang diperintahkan langsung oleh Allah SWT. Ia juga yakin, apa pun yang diperintahkan oleh Allah SWT pasti benar dan pasti baik agar kita umatnya bisa mendapatkan kedamaian ketertiban dan kenyamanan dalam kehidupan.
Ukhuwah islamiyah adalah konsep persaudaraan atau hubungan antar sesama muslim. Ukhuwah islamiyah dibentuk dan dihayati atas dasar keimanan dalam bentuk silaturahim.
Penulis:Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin