KENDARI, SULTRAKU.COM – Anggota DPD RI Komite I, Andi Nirwana Sebbu (ANS) melalui milenial ANS gelar aksi menebar berkah di bulan suci ramadan pada masyarakat Kota Kendari, Jumat (7/4/2023) menjelang buka puasa.
Kegiatan itu berlangsung di Jalan Martandu, Anduonohu, Kota Kendari. Dalam aksinya, millenial ANS membagikan ratusan paket takjil pada seluruh pengguna jalan roda dua maupun roda empat yang melintasi jalan tersebut.
Andi Nirwana Sebbu mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh tim millenial ANS bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dengan cara bersedekah.
“Selain menambah kebahagiaan serta mempererat tali silaturahmi, berbagi juga dapat meningkatkan iman dan takwa,” ucapnya.
Selain itu juga dapat meningkatkan kesadaran kepada seluruh masyarakat Sulawesi Tenggara akan indahnya berbagi terhadap sesama.
Kemudian, Founder milenial ANS, Andi Aswae menambahkan, kegiatan itu bertema ramadan berbagi, ramadan di hati yang disupport lansung oleh Andi Nirwana Sebbu.
“Alhamdulillah, semoga giat kali ini mendapatkan nilai keberkahan di sisi-Nya, mewakili kawan-kawan milenial ANS, kami ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya pada ibu Andi Nirwana Sebbu atas dukungan dan support sehingga kegiatan ini bisa terlaksana,” pungkas Andi Aswar.
Kegiatan itu dilanjutkan dengan silaturahmi dan buka puasa bersama segenap anggota milenial ANS guna memupuk kebersamaan dan solidaritas kekeluargaan.
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin